Task Looper

Last modified: February 6, 2021

Task Looper

Jika sebelumnya kita telah mengenal yang namanya Auto Promote, dimana barang-barang pada toko kita akan dipromosikan secara otomatis dengan bantuan Qlobot, dengan fiturnya Auto Promote tentu saja sangat membantu perkembangan toko-toko kita kedepan. Tapi sayangnya kita harus memasukkan username dan password akun toko kita telebih dahulu. Kali ini ada cara yang lebih mudah dan cepat, tanpa harus memasukkan/mengimport username-username dan password. Nilai plusnya lagi adalah fitur ini dapat berjalan tanpa harus membuka Qlobot terlebih dulu, yaitu dengan Fitur Task Looper.

Fitur tersembunyi dari Qlobot ini sangat membantu untuk kita yang kerap kali menggunakan Auto Promote, pasalnya dengan 1 klik saja Qlobot akan menjalankan perintah Auto Promote berulang kali tanpa kita membuka aplikasinya terlebih dahulu dan klik berulang-ulang.

Agar device kita dapat menjalankan Task Looper, kita butuh tambahan pengaturan. Berikut adalah langkah-langkah agar kita dapat menjalankan Task Looper.

  1. Buka link https://github.com/qlobot/Task-Looper pada browser kita dan download file dalam link tersebut.
  1. Setelah file tersebut ter-download maka, bisa kita cari file tersebut di folder Download pada device kita, dengan nama file Task-Looper Master.
  1. Setelah itu, silahkan buat folder dan pindahkan file tersebut ke folder yang baru kita buat. Untuk lebih mudah mencarinya, lebih baik di pindah ke folder Qlobot.
  1. Lalu ekstrak file tadi dengan cara klik kanan dan pilh Ekstraks to Task Looper Master.
  1. Maka akan muncul folder baru seusai file tersebut ter-ekstrak.
  1. Jika folder itu dibuka, akan ada 4 file yang membantu suksesnya Proses Task Looper nanti.
  1. Selanjutnya kita membuat file untuk mengarahkan Task Looper pada akun-akun yang akan di Promote-kan. Pertama dengan buka Qlobot, lalu pilih menu Tools. Karena Task Looper ini adalah fitur tambahan dari fitur Auto Promote Qlobot, maka Tools yang support dengan Task Looper ialah Shoope Auto Promote dan Tokopedia Auto Promote. Lalu pilih lah salah satu terlebih dahulu mana yang akan kita gunakan.
  1. Task Looper-Shoope Auto Promote, dengan masuk ke Shopee Auto Promote. Lalu masukkan username dan password akun yang akan di promote-kan.
  1. Lalu klik Add Accounts. Dan akan tampil seperti ini.
  1. Lalu pilih Save For Task Looper.
  1. Setelah ter-download, cari file tersebut di Folder Download dengan nama shopee_auto_promote.json.
  1. Lalu pindahkan file diatas ke folder Task Looper yang kita buat sebelumnya.
  1. Untuk menjalankan Task Looper, kita hanya perlu untuk klik file yang bernama Shopee Auto Promote.bat dengan ikon gear.
  1. Task Looper akan berjalan secara otomatis untuk mempromosikan barang-barang pada akun yang kita masukkan tadi. Ditandai dengan adanya cmd yang berjalan dan Chrome baru yang berkedip.
  1. Tunggu proses hingga selesai, pada proses ini jangan close cmd atau chrome yang berjalan tadi. Jika Task Looper sudah selesai. Secara otomatis chrome akan menutup sendiri, proses promote tersebut akan terus terulang “setelah beberapa saat” sesuai aturan interval waktu promote dari marketplace, dengan catatan cmd task lopper tidak diclose, dan koneksi tidak terputus. Lalu untuk mengatur/menjalankan Task Looper pada Tokopedia caranya sama, yaitu masuk ke Qlobot => pilih menu Tools => Tokopedia Auto Promote => Isikan Username & Password toko => Save To Task Looper => Pindahkan file download-an ke folder Task Looper => Jalankan file batch Tokopedia Auto Promote ikon gear.

Catatan: File json tidak boleh ada tambahan angka di belakang namanya, contoh: shopee_auto_promote(2),
tokopedia_auto_promote(2). Jika file .json bernama seperti itu task lopper tidak dapat membaca/tidak dapat menjalankan task looper untuk file tersebut.

Apakah panduan ini membantu?
Tidak 0